HinduChannel.tv – Panitia Dharma Santi BUMN 2025 menunjukkan kepeduliannya dengan menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Bekasi. Acara penyerahan bantuan ini berlangsung di Pendopo Wali Kota Bekasi dan merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Dharma Santi BUMN 2025, yang bertujuan untuk mempererat semangat gotong royong dalam masyarakat. (7/03)
Ida Bagus Ru Adhi Atma Wiguna selaku Koordinator Regional Panitia Dharma Santi BUMN 2025 bersama Sandhi Primayudi selaku Koordinator Humas dan Anggy selaku kesekretariatan, hadir langsung menyerahkan bantuan kepada warga yang terdampak bencana banjir.
Dalam wawancara eksklusif dengan Hindu Channel, Ida Bagus Ru menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata bakti sosial dan kepedulian dari karyawan Hindu BUMN terhadap masyarakat yang sedang mengalami kesulitan akibat bencana banjir.
“Kami disini untuk menyampaikan bantuan untuk saudara-saudara kita yang ada di kabupaten Bekasi yang baru saja terkena dampak bencana banjir. Ini merupakan salah satu bentuk wujud bakti sosial yang juga menjadi salah satu rangkaian kegiatan Dharma Santi BUMN 2025.”Ujar Ida Bagus Ru.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa acara Dharma Santi tidak hanya sebatas kegiatan keagamaan, tetapi juga mengimplementasilan kepedulian sosial terhadap sesama dalam wujud nyata “Sebagaimana kita ketahui, sebagai bentuk sraddha dan bhakti, tidak hanya kepada Tuhan tetapi juga kepada sesama. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk bahu-membahu dan saling menolong di saat bencana,” tambah Ida Bagus Ru.
Kemudian, Sandhi Primayudi selaku koordinator humas turut menyampaikan keprihatinan dan
harapannya kepada para korban bencana “Kami selaku panitia Dharma Santi BUMN 2025 menyampaikan keprihatinan yang mendalam kepada korban bencana banjir di Bekasi, Jawa Barat, dan sekitarnya. Dalam kondisi seperti ini, kita harus bersatu, saling bahu-membahu, dan bergotong royong. Ini juga merupakan implementasi dari nilai kebhinekaan yang telah diwariskan oleh nenek moyang kita,” ungkapnya.
Selain itu, ia juga mengapresiasi berbagai pihak yang telah turut serta dalam upaya penanganan bencana “Kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada pemerintah daerah, baik Pemkot maupun Pemprov, para relawan, dan komunitas yang telah bekerja keras siang malam membantu para korban. Semoga mereka senantiasa dilindungi dan diberikan kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Esa, dan juga kami mengucapkan terimakasih atan atensi dan perhatian dari segenap pihak khususnya dari BUMN yang memungkinkan terjadinya kegiatan hari ini” tambahnya.
Dalam aksi sosial ini, Panitia Dharma Santi BUMN 2025 menyalurkan berbagai bantuan kebutuhan pokok, seperti beras, gula, susu, dan sembako lainnya yang diharapkan dapat meringankan beban masyarakat terdampak.
Sebagai penutup, Rinco Butar selaku Humas BPBD Kota Bekasi, turut menyampaikan apresiasinya atas kepedulian Dharma Santi BUMN terhadap korban banjir. “Kami, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bekasi, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Dharma Santi BUMN untuk korban banjir di Kota Bekasi. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan akan kami salurkan ke lokasi-lokasi yang benar-benar membutuhkan,” pungkasnya.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata dari rangkaian Dharma Santi BUMN 2025, bahwa kepedulian sosial dan semangat gotong royong masih terus hidup di tengah masyarakat, terutama dalam menghadapi bencana alam seperti banjir. (ev)
Be First to Comment